Menikmati Aneka Masakan Ikan Tuna di Warung Hercules
Warung makan Hercules, Pogung Kidul No 8 RT 04/ RW 49,
Yogyakarta, telpon 0274-544034
Yogyakarta, telpon 0274-544034
Warung makan Hercules adalah warung makan yang menyajikan menu spesial aneka masakan ikan tuna dan asam pedas kepala kakap.
Warung makan Hercules terletak di Pogung Kidul No 8 RT 04/ RW 49, Yogyakarta, telpon 0274-544034. Lokasi ini terletak persis di sebelah utara selokan mataram [sebelah utara fakultas Teknik UGM]. Restoran ini dimiliki ole BapakHermadi yang dikelola bersama dengan istrinya.
Sate Tuna adalah sate dengan bahan utama ikan tuna untuk menggantikan daging, dihidangkan dengan sambal, mentimun, dan sayur kangkung. Seporsi sate terdiri dari 5 tusuk.
Pepes adalah salah satu makanan tradisional Sunda, biasanya pepes ikan atau pepes ayam. Di warung makan hercules, pepes dibuat dengan menggunakan bahan utama ikan tuna.
Telur goreng adalah ikan tuna yang digoreng dadar dengan menggunakan telur.
Tongseng Tuna adalah tongseng dengan bumbu khas Jogja dengan menggunakan ikan tuna sebagai bahan baku utama pengganti daging, sementara bumbunya seperti laiknya tongseng daging kambing pada umumnya.
Kami kemudian mulai menikmati makanan kami masing-masing, kami mencoba semua lauk yang dipesan yaitu tongseng tuna, sate tuna, telur goreng dan pepe tuna. Sementara Didit, Indra, Winda dan Ibunya Afa juga menikmati makan siang dengan menu pilihan masing-masing. Menurut saya, sate tunanya enak tidak amis. Pepesnya juga nyamleng, begitu juga dengan tongseng tunanya enak sebagai pengiring makan siang. Dan menurut saya yang paling enak telur ikan tuna goreng.
Setelah selesai makan kami berbincang-bincang ringan, mengenai masalah kuliah, geologi dan kerjaan. Sekitar jam 2, kami pamit karena di rumah ada acara. Akhirnya Winda membayar makan siang kami berlima, habis Rp. 95.000,00, harga yang cukup affordable dengan yang kami nikmati.
Menurut saya,warung makan Hercules merupakan salah satu tempat wisata kuliner yang layak dikunjungi karena:1. Menyajikan menu makanan yang exotic dan sehat berbahan baku utama ikan tuna
2. Cita rasa dan kelezatannya tidak kalah dengan masakan ikan di tempat lain.
3. Harganya yang affordable cenderung murah untuk kualitas, porsi dan citarasa makanan yang sajikan.
4. Lokasinya yang dekat dengan kampus UGM sehingga mudah dijangkau.
bener-bener mantap gan rasa telur tunanya + sambalnya pedas sekali, http://www.kitareview.com/Kuliner/Yogyakarta/Hercules.html
BalasHapus